KUE BIJI NANGKA



Bahan-bahan:

  • 1 kg Kentang, rebus sampai matang dan lunak, kupas, haluskan
  • 1 kg Gula pasir
  • 225 gr Kenari, cincang halus
  • 3 btr Telur ayam
  • ½ bks Vanili
  • 500 cc Air
Cara Membuat :

  1. Campur kentang dengan 500 gr gula pasir dan kenari, aduk rata. Panaskan diatas api kecil sambil diaduk-aduk sampai matang dan tidak melekat lagi, bentuk seperti biji nangka, sisihkan.
  2. Pisahkan kuning dan putih telur, kocok kuning telur hingga putih. Didihkan putih telur, 500 gr gula pasir, vanili, dan air. Saring, jerang terus hingga agak kental seperti sirup.
  3. Masukkan bulatan kentang dalam kuning telur yang telah dikocok, lalu celupkan ke dalam campuran sirup. Setelah kuning telur yang melekat pada sisi kue mengeras, angkat dan dinginkan. Saring sirup gula yang telah didinginkan. Jika akan digunakan untuk waktu lama panaskan sirup sekali-sekali agar tidak asam.
  4. Hidangkan kue dengan saus gula yang telah dingin.
Label:

Posting Komentar

[blogger]

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget